Info : Semua jenis pembayaran harus disetorkan ke rekening PT

Umrah

Tahun 2019 tergolong tahun yang memilukan untuk seluruh dunia dimana pandemi global covid19 membuat seluruh dunia terpukul, termasuk umroh dan haji. Sejak 27 Februari 2019 Pemerintah Saudi memboikot negaranya untuk tidak menerima turis maupun jamaah umroh & Haji untuk melaksanakan ibadah umroh dan Haji. Hingga di tanggal 01 November pemerintah Saudi mulai membuka kembali penerimaan Jamaah Umroh untuk Indonesia dan Pakistan.

Pemberangkatan umroh pertama ini masih dalam pantauan dari semua pihak terutama pemerintahan Saudi. Jamaah yang dibolehkan berangkat hanya jamaah yang berumur 18-50 tahun saja. Dari semua yang terdaftar untuk berangkatpun masih ada beberapa yang gagal berangkat dikarenakan hal PCR yang belum terbit, Visa maupun kendala tiket yang tak dipungkiri terproses saat last minute.

Meskipun begitu, pemberangkatan umroh tetap dijalankan sesuai rencana dan Alhamdulillah dengan pesawat Saudia Airline, seluruh jamaah landing dengan selamat di tanggal 02 November 2020 dan disamput dengan sangat baik oleh pemerintah Saudi. Jamaah diajak menuju Makkah Almukaromah dan dikarantina selama 3 hari di Hotel Makkah dengan tipe kamar double (satu kamar 2 orang), koper & Makanan diantar oleh petugas ke kamar masing-masing. Hotel pun dijaga oleh Muassasah. Mari berdoa agar percobaan pemberangkatan ini lancar dan kita bisa melanjutkan kegiatan umroh haji seperti biasa.

Kabah Tour selalu menyediakan berbagai Paket Komplit umroh untuk para jamaah indonesia. Tim kami sudah sangat berpengalaman menangani Umroh, sehingga anda tidak perlu khawatir dengan layanan kami. Klik gambar di bawah ini untuk mengetahui program umroh Kabah Tour.

umroh reguler kabah tour

umroh plus kabah tour

Tentang Umrah

Pengertian umrah secara syar’i dan terminologi fiqih, umroh adalah mengunjungi kota Mekkah untuk melakukan ibadah (seperti thawaf dan sa’i) dengan tata cara tertentu, dan pengertian syar’i lainnya ialah “berkunjung ke Baitullah, untuk melakukan thawaf, sa’i, dan bercukur (tahallul) demi mengharap ridho Allah”.

Selengkapnya Tentang Umrah dan Tata Caranya